EKONOMI MANAJERIAL
Ruang Lingkup Ekonomi Manajerial
Ruang lingkup ekonomi manajerial, mengurai tentang apa itu ekonomi manajerial, ilmu-ilmu apa saja yang melatarbelakangi, serta apa saja kegunaan-kegunaan dari ekonomi manjerial.
Ekonomi Manajerial merupakan suatu nama mata kuliah yang materi utamanya adalah membahas tentang kerja manajer dalam memanajemeni suatu perusahaan. Karena di dalam manajemen perusahaan mempunyai banyak tujuan dan juga banyak permasalahan yang dihadapi, maka Ekonomi Manajerial akan menekankan pada pokok-pokok bahasan bagaimana manajer mencapai tujuan perusahaan, serta mengatasi permasalahan yang ada.
Dari sifatnya, tujuan perusahaan dapat digolongkan sebagai tujuan antara dan tujuan utama. Tujuan antara ini misalnya: menguasai pasar, memenangkan persaingan, menjaga stabilitas operasional perusahaan, menjaga konsistensi karyawan, menguatkan citra perusahaan, dan sebagainya. Namun tujuan antara ini akan bermuara pada tujuan utama perusahaan, yaitu laba. Demi untuk mencapai tujuan utama, sering kali perusahaan dihadapkan dengan berbagai permasalahan-permasalahan yang harus senantiasa diatasi. Para manajer wajib berfikir secara kritis guna mengidentifikasi timbulnya permasalahan, mencari berbagai alternatif solusi, penerapan keputusan solusi, dan sebagainya.
Jika diidentifikasi dengan sesama, masalah-masalah yang dihadapi manajerial sangat banyak dan beragam. Beberapa masalah itu antara lain: seberapa besar laba yang ingin dicapai, jenis produk apa dan berapa jumlah produksi yang harus dilakukan, teknik produksi apa yang ditentukan, berapa biaya produksi maupun pemasaran yang memadai, bagaimana daya serap pasar, berapa tingkat elastisitas pasar, berapa investasi dan pendanaan yang diperlukan, berapa harga produk yang bisa diserap pasar, dan sebagainya. Semua masalah-masalah itu merupaka masalah manajerial yang perlu diatasi oleh manajer. Hanya saja untuk mengatasi masalah itu tidak mudah. Perlu memperhatikan teori-teori yang berkaitan dengan perusahan, seperti teori produksi, teori perilaku konsumen, teori harga, teori laba, dan sebagainya. Banyak alat dan teknik analisis yang bisa digunakan oleh manajer perusahaan, seperti: teknik optimasi, peramalan bisnis, teori permainan (game theory), analisis numerik, estimasi permintaan, analisis statistik, dan sebagainya. Antara teori-teori dan teknik pengambilan keputusan ini yang dipadukan oleh manajer perusahaan untuk mengatasi permasalahan yang dihadapi.
Perpaduan antara teori ekonomi dan teknik pengambilan guna pengambilan keputusan dalam menangani masalah-masalah manajerial ini yang disebut dengan metodologi ekonomi manajerial. Karena perpaduan keduanya itu dalam melaksanakan mewujudkannya dalam pengunaan teori, metode, alat-alat (tools), dan teknik analisis yang berguna untuk pemecahan masalah (problem solving) atas masalah-masalah manajerial, bisa pula untuk mengukur kekuatan ekonomi perusahaan, menjabarkan konsekuensi dari keputusan yang diambil, mengetahui perilaku manajerial, dan mengukur kekuatan organisasi. Oleh karena itu metodologi ekonomi manajerial ini penting bagi pengambilan keputusan di dunia bisnis.
Masalah-masalah yang dihadapi perusahaan bisa berasal dari internal perusahaan sendiri dan juga berasal dari factor eksternal perusahaan. Terlebih pada era globalisasi sekarang ini, dimana factor informatika dan telekomunikasi demikian kuatnya, ditambah dengan gebyar media massa yang semakin variatif, maka dalam keilmuan ekonomi manajerial perlu membahas teori yang bersifat mikro sekaligus makro. Oleh karena itu, di dalam ekonomi manajerial dibutuhkan pengetahuan teori-teori ekonomi (terutama teori aplikatif perusahaan) serta teknik-teknik pengambilan keputusan. Dua hal ini akan digabungkan untuk mengatasi problem manajerial yang sering terjadi pada wilayah manajerial seperti permasalahan pada keuangan, sumber daya manusia, pemasaran, serta operasi dan produksi. Penjelasan di atas jika diwujudkan dalam bentuk skema bisa tertera seperti di bawah ini:
Skema di atas menggambarkan skope dari ekonomi manajerial. Dari skope tersebut diketahui bahwa ekonomi manajerial menerangkan tentang penerapan teori-teori ekonomi dan alat-alat analisis untuk pengambilan keputusan yang diterapkan dalam suatu organisasi untuk mencapai tujuan organisasi tersebut dengan cara-cara yang lebih efektif dan efisien.
Tentu saja penerapan metodologi ekonomi manajerial di atas dapat digunakan pada organisasi profit (atau perusahaan) maupun non profit (seperti sekolah, rumah sakit, organisasi pemerintah, dan sebagainya), karena problem manajerial tetap muncul pada organisasi-organisasi itu. Perusahaan misalnya, mempunyai keinginan untuk memperoleh keuntungan yang banyak, tetapi dapat saja terkendala oleh input produksi (akibat kelangkaan, kerusakan mesin, mogoknya pekerja, peraturan n sebagainya).Sumber : Supawi Pawenang, 2016, Akuntansi Biaya, Uniba
supawi-pawenang.blogspot.com
http://uniba.ac.id/home
Tidak ada komentar:
Posting Komentar